Leggo City. Kreasi yang selalu disukai

Saat itu saya berencana untuk berjalan-jalan bersama sahabat. berkumpul di Senayan City. seperti biasa dan tidak ada rencana yang berbeda. tapi sejenak pandangan tertuju pada event ditengah Atrium. ya.. sedang dibangun sebuah kota didalam Senayan City. sebuah kota mini yang disusun dari kumpulan Leggo. saya suka. siapa sih yang tidak suka Leggo? Paling tidak saat dulu.

Mau Lihat?

Lautan plus Kapal
Kolam Renang
Lapangan Sepak Bola
Taman Kota
Pemadam kebakaran

 

Leggo adalah bentuk permainan yang menurut saya wajib dicoba oleh setiap anak kecil. banyak filosofi didalamnya. mulai dari ketelitian, kreasi dan memberikan kesempatan pada mereka untuk berani mewujudkan apa yang mereka inginkan. pemahaman-pemahaman tersebut kelak yang akan banyak membantu mereka ketika melewati banyak proses kehidupan.

Kelak ketika saya sudah memiliki anak. mungkin Leggo akan menjadi salah satu permainan yang saya wajibkan. minimal saya sebagai bapaknya bisa ikut bermain menemani. (dan semoga ibunya nanti bersedia membantu merapikan :D )

Author: Mohamad Ario Adimas

Penulis saat ini aktif sebagai praktisi di dunia Komunikasi pemasaran industri telekomunikasi.