Berkontribusi di Startupbisnis.com

Mulai kemarin, saya resmi berkontribusi di salah satu portal baru yang bergerak dibidang bisnis. namanya Startupbisnis.com

Portal ini menarik, karena lebih menghadirkan informasi dan pengetahuan mengenai startup yang tentunya secara nyata dapat langsung diterapkan. semoga Tulisan saya bisa berguna. dan lebih tepatnya, semoga saya bisa konsisten menulis. :D

Mencoba WordPress for Android

image

Suatu saat sempat bincang dengan seorang sahabat mengenai kebiasaan dia meng-update blog dari wordpress for bláckberry. Menurut saya itu luar biasa karena menulis cukup banyak lewat perangkat yang kecil tentu menyulitkan.

Tapi dari sana saya menjadi tergerak untuk mencoba mengunduh wordpress for android. Dan setelah melihat fitur yang disediakan ternyata cukup lengkap dan menarik. Dan postingan ini adalah tulisan pertama yang saya kirim melalui wordpress for android. :D

Kembali nge-Blog!

yap saya memutuskan untuk kembali ngeBlog. :D

sekitar beberapa bulan lalu, ya saya tidak berlebih-lebihan. benar-benar beberapa bulan lalu saya sudah berencana untuk kembali menulis. sekedar menumpahkan isi pikiran mengenai banyak hal. media yang paling tepat ya blog. mengapa? karena blog itu walaupun dikonsumsi banyak orang tapi tetap wilayah kebebasan pribadi. intinya mau apapun yang ditulis ya terserah yang punya blog. hehehe

ya, berbulan-bulan ini menurut saya sedikit norak, saya menyalahkan ketidakmampuan mendesain blog dan ketidakmampuan mencari teman yang bisa membantu mendesain blog. sedikit pikiran bodoh muncul pokoknya kalau mau ngeblog harus sudah pakai domain khusus serta dengan desain yang kinclong. padahal belum tentu juga konsisten nulis. berbekal dengan kesadaran akan banyak hal bodoh itu, seminggu terakhir ini saya nekat nulis lagi. atur blog sesimpel mungkin, hosting gratisan di wordpress dan ayo kita mulai. :D

hal yang awalnya saya bingungkan adalah mau berkonsentrasi kemana blog saya? karena kebanyakan orang sudah fokus pada satu bidang khusus, tapi akhirnya saya tetap memilih untuk menjadikan blog ini sebagai lahan saya menulis “apa saja”. saya tidak mau membatas keinginan menulis. tapi tentu inginnya sih sedikit lebih dewasa dari blog yang dulu saya tulis.

Sebelumnya saya pernah punya blog? ya
saya punya blog.. dengan seluruh ke Alay-an dan keterbatasan menulis.

Blog saya terdahulu, dibangun di Blogspot

kini, saya tidak ingin berjanji untuk konsisten mengupdate, tapi saya lebih mencoba untuk berjanji untuk menyempatkan menumpahkan pikiran di tulisan, sekedar ingin menyimpan kenangan akan opini terhadap satu hal secara lebih kekal.

saya berharap kita semua membiasakan untuk menulis dunia lewat perspektif kita, Kalau Anda?